Pada hari ini Jumat, 25 April 2025 SMK Negeri Sekar mengundang 8 orang tua/wali murid penerima bantuan CSR (Corporate Social Responsibility) dari Bank Jatim. Program bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Bank Jatim dengan dunia pendidikan, dengan harapan dapat meringankan beban orang tua dalam pembiayaan pendidikan seperti seragam, sepatu, tas sekolah, alat tulis, dll.